1.Burung Princek(Prejak kepala merah)
burung yang memiliki tubuh sekitar 10 cm dan terkenal dengan nama burung penjahit (common tailorbird) karena kemampuannya dalam menjahit dedaunan untuk dijadikan sarang. Prenjak kepala merah masuk dalam family ciscitolidae dan cukup banyak diminati oleh pecinta burung kicau. Suaranya yang nyaring dan melengking adalah ciri khasnya. Prenjak kepala merah juga dapat menirukan suara burung kicau lain.burung ini juga sering ditangkap untuk dijadikan peliharan,walaupun pada keyataanya banyak yang mati setelah burung ini ditangkap dari alam liar,karena merupakan pengalaman saya setelah mendapatkan burung ini, tetapi tidak ada yan mampu bertahan lebih dari seminggu.
2 Burung pesuit(burung cabai/kemade)
burung yang berhabitat di perkebunan, perkarangan rumah,sawah ini merupakan burung yang paling sering kita jumpai, terlebih pada beberapa species pohon seperti pohon ceri(kersen) dan pohon beringin karena burung-burung sering memakan buah dari pohon tersebut,burung ini merupakan salah satu burung yang berguna untuk proses pennyebaran tumbuhnya pohon kersen,karena bibit ceri(kersen) akan tumbuh apabila keluar dari prorses pencernaan burung cabai
3.Burung perba(merba)
Burung Merbah atau yang lebih di kenal dengan burung cucak-cucakan atau keluarga Pycnonotidae ini banyak tersebar di asia dan afrika.Burung ini sering kita jumpai di sekitar rumah selain itu burung ini memiliki suara yang merdu dan beraneka ragam, species yang sering dijumpai di sekitar bangka terdapat 3 sepsies yaitu merbah hutan, merbah kapur dan merbah jambul atau kutilang. Di habitatnya burung merbahhidup berkelompok dan berpasangan dan sering juga kita temui burung ini bercampur dengan burung jenis lain, burung perba (merbah) suka memakan buah-buahan yang lunak seperti pisang , pepaya dan sebagainya. dan mereka suka menkonsumsi beberapa jenis serangga
4.Burung Tekukur
burung yang sering kita jumpai bertengger pada kabel pln dan pohon kelapa ini merupakan burung yang masih mempunyai kekerabatan dengan burung merpati,dialam liar,khususnya daerah bangka populasi burung ini masih banyak,hal tersebut dibuktikan banyaknya burung yang sering hinggap pada kabel listrik,burung yang mempunyai suara yang merdu ini juga merupakan burung yang sering dijadikan peliharaan
5.Burung Punai
Burung punai banyak ditemui di hutan dan pohon yang rimbun serta tinggi. Burung ini terbang secara berkelompok. Burung punai biasanya memakan buahyang ada di hutan. Burung ini bersarang di rimbunan pohon ingi dan biasanya bertelur 2 butir tiap sarang. Burung ini tersebar hampir di seluruh indonesia.akan tetapi burung ini sudah jarang terlihat, terakhir kali terlihat hanya ada sepasang punai,
ini bebrapa spesies burung yang ada di bangka,walupun jumlahnya masih jauh dari ambang kepunahan akan lebih baik kebijaksanan kita untuk menjaga populasi burung tersebut jauh dari kepunahan
Comments
Post a Comment